DKUKMPP Kota Cirebon Gelar Pelatihan Penerapan Prinsip Dasar Koperasi bagi Pengurus Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih
Dinas Koperasi, Usaha Kecil, Menengah, Perdagangan dan Perindustrian (DKUKMPP) Kota Cirebon melalui Bidang Koperasi menyelenggarakan Pelatihan Menerapkan Prinsip Dasar Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih bagi Pengurus, pada hari Senin, 17 November 2025, bertempat di Aula 1 Kantor DKUKMPP Kota Cirebon.
Kegiatan pelatihan ini secara resmi dibuka oleh Sekretaris DKUKMPP Kota Cirebon, Sujana, S.Pd., M.Pd. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa penguatan kapasitas pengurus koperasi sangat penting untuk memastikan koperasi mampu berjalan sesuai prinsip, regulasi, dan tata kelola yang baik. Melalui pemahaman yang kuat terhadap prinsip dasar koperasi, diharapkan koperasi-koperasi di tingkat desa maupun kelurahan dapat tumbuh lebih sehat dan berdaya saing.
Pelatihan ini juga bertujuan memberikan pembekalan praktis mengenai tata kelola, manajemen kelembagaan, hingga strategi pemberdayaan anggota agar koperasi Merah Putih dapat menjalankan fungsi ekonomi dan sosialnya secara optimal.
DKUKMPP Kota Cirebon berkomitmen untuk terus mendorong peningkatan kapasitas kelembagaan koperasi sebagai salah satu pilar penting dalam pembangunan ekonomi kerakyatan di Kota Cirebon.
Terkini
Terpopuler